Recent Posts

Tranding

Mengatasi Windows 10 Tidak Mau Shutdown di Laptop

Arhdat.blogspot.com kali ini akan membahas permasalahan yang sering teerjadi saat selesai instal OS Win10 yaituWindows 10 Tidak Mau Shutdown di Laptop.
Setelah dirilisnya Windows 10 saya langsung dapat Upgrade Windows 10 Gratis, sebelumnya laptop saya menggunakan OS. Windows 7 Pro. Step by Step proses Upgrade saya lewati dan pada akhirnya sukses. Laptop saya sekarang OSnya sudah Windows 10. Namun ada sedikit ganjalan yaitu saat saya mau Shutdown laptop ternyata tidak mau mati silaptop ini,,, wah knapa ya...??? saya kira ada kesalahan saat proses Instal Upgradenya. Bagi teman-teman yang mengalami hal seperti ini, slow dan jangan kawatir, ini mudah cara mengatasinya. Oke, langsung saja pada topik pembahasan kita kali ini yaitu Mengatasi Windows 10 Tidak Mau Shutdown di Laptop.
Awalnya saya tidak tahu pasti apa penyebabnya karena sebelumnya saya menggunakan Windows 7 Professional dan tidak ada masalah sama sekali. Namun setelah saya Upgrade ke Windows 10, laptop saya nggak mau shutdown dengan benar. Ketika saya klik shutdown, laptopnya malah sleep  yang mana layarnya mati tetapi ketika kita sentuh pad-nya, laptop kembali hidup. Setelah diusut, ternyata masalah ini disebabkan oleh fitur hybrid shutdown yang telah hadir sejak Windows 8 dirilis.  Fitur hybrid shutdown ini memang terbukti efektif memangkas waktu shutdown dan startup secara signifikan.



Solusi Windows 10 Tidak Mau Shutdown di Laptop.
Solusinya untuk mengatasi Windows 10 tidak mau shutdown di laptop ini cukup mudah, yakni dengan menonaktifkan fitur Hybrid Shutdown. Bagaimana cara menonaktifkan fitur ini? Dapat dilakukan dengan mudah, yakni klik kanan tombol Start dan masuk ke Control Panel. Setelah Control Panel terbuka, cari menu Power Options yang biasanya masuk dalam kategori Hardware and Sound.
Setelah klik Hardware and Sound, akan muncul seperti gambar dibawah. lalu klik Power Options .
 
Setelah masuk ke bagian Power Options, klik saja opsi Choose what the power buttons do dan akan tampil menu seperti di bawah ini.




menonaktifkan fitur hybrid shutdown, pastikan kita pada bagian When I press the power button adalah Shutdown, baik pada bagian On battery maupun Plugged in. Jika sudah tersetting Shutdown, maka langkah berikutnya adalah mematikan fitur hybrid shutdown dengan melakukan scroll ke bawah dari tampilan menu di atas. Akan tampil beberapa opsi seperti screenshot di bawah ini. namun sebelumnya hendaknya kita klik dulu Change settings  that are currently unavailable atau lihat pada kotak merah gambar diatas.



menonaktifkan fitur hybrid shutdown pada Windows 10 adalah dengan menghilangkan tanda centang atau checklist pada menu Shutdown settings, tepatnya pada bagian Turn on fast startup (recomended). Setelah menghilangkan tanda centang tersebut, klik Save Changes. Setelah ini harusnya laptop dengan sistem operasi Windows 10 ini akan shutdown dengan sebagaimana mestinya.
Sampai disini dulu posting kali ini, semoga bermanfaat :).

1 comment: